Polres Demak Gelar Latihan Dalmas, Tingkatkan Kemampuan Personel

Daerah, Semarang194 Dilihat


Muriaraya.co.id, Demak – Polres Demak Guna meningkatkan kemampuan dan keterampilan Personel Polres Demak menggelar latihan pengendalian massa (Dalmas), Selasa (7/5/2024) di Polres Demak
.
Latihan tersebut di Pimpin oleh Wakapolres Demak Kompol Aldino Anggoro dan Kasat Samapta AKP Wasito serta diikuti seluruh personel Polres Demak
.
Kompol Aldino mengatakan, latihan dalmas tersebut selain untuk meningkatkan kemampuan personel juga mengingat kembali ilmu yang diperoleh saat pendidikan
.
“Kegiatan ini rutin kita lakukan untuk meningkatkan skill personel. Kami juga mempersiapkan dalam rangka pengamanan Pilkada ( Pilihan Kepala Daerah) tahun 2024,” kata Aldino
.
Ia berharap, dalam pelaksanaan Pilkada nantinya dapat berjalan aman dan kondusif. Namun demikian, pihaknya selalu siap jika terjadi gangguan Kamtibmas di Kabupaten Demak
.
Aldino menambahkan, latihan tersebut dapat meningkatkan kekompakan dan sinergitas antar personel dilapangan
.
“Kami berharap Pilkada berjalan dengan aman dan lancar. Polri pada intinya siap mengawal pesta demokrasi yang digelar setiap 5 tahun sekali,” pungkasnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *