Muriaraya.co.id, Kudus – Polres Kudus meningkatkan kegiatan patroli dengan sasaran objek wisata saat libur panjang akhir pekan sekaligus cuti bersama. Hal itu dilakukan untuk memberikan keamanan dan kenyamanan masyarakat di wilayah Kabupaten Kudus.
Kapolres Kudus, AKBP Dydit Dwi Susanto melalui Kabagops, Kompol Catur Kusuma Adi mengatakan bahwa sesuai dengan petunjuk dari satuan atas agar selama libur panjang personel Polri diterjunkan untuk memberikan pelayanan kepada masyarakat. Oleh sebab itu Polres Kudus meningkatkan kegiatan patroli dengan sasaran objek wisata.
“Saat libur panjang cuti bersama diprediksi ada peningkatan jumlah pengunjung objek wisata. Untuk itu, Polres Kudus meningkatkan patroli dengan sasaran objek wisata,” jelasnya, Jumat (24/5/2024).
Disampaikan bahwa pelaksanaan patroli objek wisata dilaksanakan oleh personel dari Sat Samapta, Sat Lantas, pleton Polwan dan pleton siaga Polres Kudus. Sedangkan pengamanan objek wisata dilaksanakan oleh polsek jajaran yang wilayahnya terdapat objek wisata.
“Dengan kegiatan ini diharapkan mampu memberikan keamanan dan kenyamanan serta pelayanan kepada masyarakat saat libur panjang cuti bersama. Serta mencegah gangguan keamanan maupun gangguan kamseltibcarlantas,” ucapnya.
Selain peningkatan patroli dengan sasaran objek wisata, disampaikan juga imbauan Polres Kudus kepada masyarakat melalui media sosial. Imbauan disampaikan kepada masyarakat yang akan melaksanakan liburan atau berwisata.
Isi imbauan diantara agar saat berwisata masyarakat tetap mematuhi aturan lalu lintas bila berkendara, membawa surat kelengkapan berkendara, pastikan kondisi tubuh dalam keadaan sehat serta beristirahat saat mengantuk atau lelah dalam perjalanan menuju tempat wisata ataupun saat kembali ke rumah.